Rabu, 19 September 2012

Diagnosa penyakit dari tulang belakang



·         Summary rating: 4Pasien dalam posisi tengkurap, coba raba di sebelah kiri dibawah scapula (belikat) sampai dengan otot bagian atas pinggang (menggunanakan ibu jari) apakah ada tonjolan atau tidak, bila ada tonjolan dan ditekan pelan terasa sakit, hal ini mengindikasikan ada gejala penyakit radang lambung atau gastric ulser.
Bila ada tonjolan di sebelah kanan bawah scapula (belikat) sampai otot bagian atas pinggang, hal ini mengindikasikan ada batu empedu atau penyakit liver.
Apabila diantara otot kiri samping scapula dengan ruas tulang belakang ada yang tidak merata dan ada tonjolan atau ada benjolan kecil, hal ini mengindikasikan ada kelainan jantung.
Bila bahu sebelah kiri turun ke bawah, hal ini dapat membengkokan ruas tulang belakang, sehingga :
Pertama, Sudut antara saluran keluar/outlet dari lambung ke usus 12 jari lebih kecil.
Kedua, Sekresi enzim pencernaanya banyak/ berlebihan
Ketiga, Sakit lambung/ gastric ulcer
Melihat bentuk belikat dari belakang.
pertama, Postur kedua bahu yang menekuk ke depan, mengindikasikan mudah terserang flu, bronchitis, leher membengkak, dada terasa tertekan dan aktifitas paru-paru terbatas.
keDua, Postur kedua bahu menekuk ke belakang, hal ini mengindikasikan liver dan pankreas mudah terjadi perubahan patologis.
keTiga, Sebelah kanan normal, sebelah kiri menekuk ke depan, hal ini mengindikasikan bagian dada dan jantung tertekan, kemungkinan terserang jantung, bagi yang hipertensi mudah terjadi komplikasi jantung, bagi yang osteoporosis mudah terserang komplikasi panyakit katup jantung.
keEmpat, Sebelah kiri normal, sebelah kanan menekuk ke depan, hal ini mengindikasikan paru- paru kanan tertekan, mudah terserang penyakit bagian dada.
keLima, Sebelah kanan normal, sebelah kiri menekuk ke belakang, hal ini mengindikasikan postur tubuh bagian bawah mudah berkeringat dan mempengaruhi susunan syaraf autonomik.
keEnam, Sebelah kiri normal, sebelah kanan menekuk ke belakang, hal ini mengindikasikan bagian tubuh atas mudah berkeringat.
Diterbitkan di: 14 Oktober, 2011   


Sumber:http://id.shvoong.com/medicine-and-health/alternative-medicine/2219105-diagnosa-penyakit-dari-tulang-belakang/#ixzz26y3l8WxN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar